icon Pengendalian penyakit menular Novel COVID-19 diberlakukan di setiap daerah.
Untuk info terkait event dan status operasional toko, silahkan cek official website yang bersangkutan.

asianbeat Website pop-culture multilingual

  • facebook
  • twitter
  • Instagram

Wawancara~#009 Nekonoi Katsu~(1/2)

    Previous  |  
    Laboratorium Cosplay

    "Saya lebih gampang bercosplay karakter yang nakal dan enerjik!"

    asianbeat (ab): Dari manakah asal nama cosplay Anda?

    Nekonoi Katsu (N): Nama Nekonoi Katsu sebenarnya terbentuk secara tidak sengaja dan tidak ada arti khusus. Jadi saat sedang mengerjakan proyek kuliah yang membahas tentang cosplay, saya ingin mencantumkan nama artist cosplayer idaman saya, tetapi tidak diperbolehkan karena alasan copyright, sehingga saya buat nama cosplayer dummy. Karena saya suka kucing, maka nama depannya menjadi "Nekonoi", lalu "Katsu terbentuk karena salah satu teman saya tiba-tiba menyeletuk kata "Katsu". Hahaha...

    asianbeat (ab): Anda terpilih sebagai cosplayer perwakilan Indonesia yang diundang tampil di Cosplay Collection Night di acara Tokyo Game Show 2017. Bisakah diceritakan secara singkat bagaimana prosesnya sampai Anda terpilih?
    Nekonoi KatsuPenampilan casual Nekonoi Katsu
    N: Saya sebenarnya iseng-iseng ikut single cosplay CLAS:H Surabaya. Waktu itu hanya berbekal kurang dari sebulan untuk membuat kostumnya dari nol, dan ditambah dengan minimnya referensi karena Ubume (Onmyoji) merupakan karakter yang belum cukup viral. Cukup kaget ternyata karakter yang saya bawakan menjadi sangat outstanding dari semua peserta. Dan yang paling menarik ketika ada sekitar 5 teman saya yang membantu saya untuk jalan dan naik turun panggung seperti special guest hahaha… Dari situ akhirnya setelah melalui proses eliminasi hingga final akhirnya sayalah yang terpilih.

    asianbeat (ab): Bagaimana perasaan Anda dan pengalaman apa yang Anda dapatkan saat tampil di panggung Cosplay Collection Night di Tokyo Game Show 2017?

    N: Yang jelas perasaan saya sangat senang dan deg-deg an! Karena acaranya juga ditampilkan livestream, saya jadi double nervous. Tapi banyak sekali pengalaman yang didapat selama di sana. Semuanya tertata rapi dan profesional. Meskipun ada sedikit kendala bahasa, saya dapat banyak teman baru baik dari Jepang maupun internasional!
    Nekonoi KatsuDiamond - Houseki no Kuni
    ab: Apa yang membuat Anda tertarik pada cosplay?

    N: Sejak kecil saya sudah menyukai manga dan anime. Suatu hari, saya tidak sengaja melihat event cosplay yang diadakan di suatu mall. Dan ada seorang cosplayer yang bercosplay salah satu karakter favorit saya sampai saya gemetaran. Membuat suatu motivasi dimana cosplay merupakan suatu hal yang amat ingin saya coba. Saya pun baru berkesempatan mencoba cosplay sejak masuk kuliah karena kebetulan teman kuliah saya adalah seorang cosplayer. Dari situlah karir saya dimulai.

    ab: Karakter cosplay apa yang Anda kenakan saat pertama kali datang ke event cosplay?

    N: Ririchiyo! Dimana saat itu saya dibantu mulai dari nol oleh teman saya baik make up dan prop.
    ab: Hal apa yang paling berkesan saat itu?

    N: Saat pertama kali ke event, deg-degan dan senang bercampur jadi satu. Jujur saya sangat takut karena belum ada satupun yang saya kenal selain teman saya sendiri.

    ab: Tipe karakter seperti apa yang Anda sukai? Sebutkan alasannya.

    N: Centil, tomboy, dan keren! Karena sifat asli saya suka iseng dan lebih sering bergaul dengan teman laki-laki menyebabkan saya jadi agak tomboy. Saya lebih gampang bercosplay karakter yang nakal dan enerjik.

    >> Wawancara - Part 2
    Previous  |  

    WHAT’S NEW

    EDITORS' PICKS

    • This is Fukuoka
    • Interview Now
    • WFS
    • オタクマップ
    • HOT SPOTS

    PRESENTS

    Semua informasi hadiah asianbeat Present Campaign!
    • Okasaki Miho, Kumada Akane, MindaRyn
    • ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Aoyama Yoshino dan Suzushiro Sayumi!
    • Okasaki Miho, Kumada Akane, MindaRyn
    • ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Okasaki Miho, Kumada Akane, dan MindaRyn!
    •  That Time I Got Reincarnated as a Slime the Movie Guren no Kizuna-hen
    • ◆ Winner announced! Menangkan Movie "Tensura" official acrylic smartphone stand dan Rimuru eco bag!