- Home
- Artikel Khusus
- Culture Watch (Berita & Info T...
- Event "FOSA Welcome Party 2018...
Event "FOSA Welcome Party 2018" telah diadakan!

Kepada para pelajar asing baru, selamat datang di Fukuoka!!
Menyambut kehadiran pelajar asing baru di Fukuoka, "FOSA Welcome Party 2018" telah diadakan pada Minggu, 3 Juni lalu di "Fukuoka-ken Kyoiku Kaikan." Event ini diadakan oleh FOSA setiap tahun, dan pada tahun ini sekitar 250 orang dari 25 negara berbeda telah berkumpul dalam event ini.

Event ini dibuka dengan penampilan "Tokyo Bon Odori 2020" oleh pelajar dari Nishi-Nippon Junior College! Lirik dan koreografi yang unik dari tarian yang populer di berbagai penjuru dunia ini membawakan suasana meriah ke venue event ini.


Event ini dibuka dengan penampilan "Tokyo Bon Odori 2020" oleh pelajar dari Nishi-Nippon Junior College! Lirik dan koreografi yang unik dari tarian yang populer di berbagai penjuru dunia ini membawakan suasana meriah ke venue event ini.

Chairman FOSA, Luu Van Cuong menyambut para pelajar asing dengan pesan, "Kalau kalian menemukan kesulitan apapun, silahkan temui kami."

Chairman FOSA, Luu Van Cuong
Kemudian event ini dilanjutkan dengan serah terima tanda terima kasih dari Dirjen Biro Internasional Prefektur Fukuoka, Kenjiro Takanami kepada FOSA. Setelah itu, Kenjiro Takanami memimpin toast dengan harapan para pelajar asing bisa menjalani kehidupan yang memuaskan di Fukuoka, dan menjadi jembatan penghubung antara dunia dan Fukuoka kedepannya.

Kiri: Mantan chairman FOSA, Dawender Kumar, Kanan: Dirjen Biro Internasional Prefektur Fukuoka, Kenjiro Takanami


Kemudian event ini dilanjutkan dengan serah terima tanda terima kasih dari Dirjen Biro Internasional Prefektur Fukuoka, Kenjiro Takanami kepada FOSA. Setelah itu, Kenjiro Takanami memimpin toast dengan harapan para pelajar asing bisa menjalani kehidupan yang memuaskan di Fukuoka, dan menjadi jembatan penghubung antara dunia dan Fukuoka kedepannya.


Di venue, berbagai penampilan, game, dan juga lucky draw pun diadakan! Suasana sangat meriah di mana para pelajar asing saling berbincang sambil menikmati cemilan.

Ao Dai fashion show diiringi penampilan nyanyian

Juga ada penampilan Popping dance yang unik dari pelajar asing



Juga ada minuman suplemen nutrisi yang dibagikan kepada para pelajar baru sebagai hadiah! Mudah-mudahan para pelajar asing baru ini pun bisa menjalani kegiatan sebagai pelajar asing di sini dengan penuh energi! (Dept. Editorial: Sassy)

Artikel Terkait
Link Eksternal
WHAT’S NEW
EDITORS' PICKS
PRESENTS
Semua informasi hadiah asianbeat Present Campaign!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Aoyama Yoshino dan Suzushiro Sayumi!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Okasaki Miho, Kumada Akane, dan MindaRyn!
- ◆ Winner announced! Menangkan Movie "Tensura" official acrylic smartphone stand dan Rimuru eco bag!