- Home
- Artikel Khusus
- Culture Watch (Berita & Info T...
- Interactive Live Game Event "S...
Interactive Live Game Event "SPACE INVADERS GROOVY ~ INVADE CANAL CITY ~" telah hadir di Canal City Hakata!

Para Invaders datang menyerang Fukuoka!? Ayo serang mereka balik!

Kombinasi antara projection mapping dan pertunjukan air mancur "Canal Aqua Panorama" yang ada di fasilitas komersil besar Canal City Hakata kali ini menghadirkan event ke-9 nya, berjudul "SPACE INVADERS GROOVY ~ INVADE CANAL CITY ~" yang telah dimulai pada Sabtu, 12 Januari lalu! Sebelum resmi dimulai, kami telah mengunjungi event preview yang telah diadakan pada Rabu, 9 Januari!
Dalam karya ini "Canal Aqua Panorama" berkolaborasi dengan game retro terkenal "SPACE INVADERS" yang telah menginjak tahun ke-40 nya pada tahun lalu! Pemandangan para invaders 8-bit yang cute menyerang dinding raksasa dengan bebas menjadi hal yang tidak boleh terlewatkan bagi para penggemar! Pengerjaan BGM untuk karya ini melibatkan berbagai pihak, termasuk Kosaka Daimaou, mitsuyuki miyake (mihimaru GT), ☆Taku Takahashi (m-flo, block.fm), Shinichi Ozawa (MONDO GROSSO), dan CMJK. Sound khas dari game retro yang dipadukan dengan berbagai elemen baru menghasilkan musik original yang tentunya akan membuat suasana venue menjadi sangat seru! Penayangan ini berdurasi sekitar 10 menit. Event ini juga seru bagi orang-orang yang baru melihatnya untuk pertama kali♪ Untuk mengetahui jadwal penayangan dan berbagai informasi terkait lainnya, silahkan cek official website Canal City Hakata ⇒ klik di sini! (Dalam Bahasa Jepang)
Dalam karya ini "Canal Aqua Panorama" berkolaborasi dengan game retro terkenal "SPACE INVADERS" yang telah menginjak tahun ke-40 nya pada tahun lalu! Pemandangan para invaders 8-bit yang cute menyerang dinding raksasa dengan bebas menjadi hal yang tidak boleh terlewatkan bagi para penggemar! Pengerjaan BGM untuk karya ini melibatkan berbagai pihak, termasuk Kosaka Daimaou, mitsuyuki miyake (mihimaru GT), ☆Taku Takahashi (m-flo, block.fm), Shinichi Ozawa (MONDO GROSSO), dan CMJK. Sound khas dari game retro yang dipadukan dengan berbagai elemen baru menghasilkan musik original yang tentunya akan membuat suasana venue menjadi sangat seru! Penayangan ini berdurasi sekitar 10 menit. Event ini juga seru bagi orang-orang yang baru melihatnya untuk pertama kali♪ Untuk mengetahui jadwal penayangan dan berbagai informasi terkait lainnya, silahkan cek official website Canal City Hakata ⇒ klik di sini! (Dalam Bahasa Jepang)









Juga ada berbagai kolaborasi lainnya yang hadir dalam waktu terbatas!

Sebagai peringatan penayangan ini, berbagai original goods, "Invaders Menu" (*Melibatkan sekitar 10 restoran), dan berbagai kolaborasi lainnya pun dapat ditemukan di dalam Canal City Hakata! Mulai dari "Spacey Squash" yang warnanya perlahan berubah ketika diberi sirup, "Space Paella dengan tinta cumi" yang terlihat seperti luar angkasa, dan berbagai menu menarik lainnya pun dapat kalian nikmati! Juga ada produk dengan persediaan terbatas, bagi kalian yang tertarik, jangan sampai ketinggalan! (Dept. Editorial: Gon)



CANAL CITY HAKATA
Alamat: 1-2 Sumiyoshi, Hakata-ku, Fukuoka-shi, Fukuoka-ken
Hari Libur: Buka sepanjang tahun
Waktu Operasional: 10:00 - 21:00
■Official Website: https://canalcity.co.jp/
■Twitter: @Canal_official
■Facebook: @canalcityofficial
■Instagram:@canal_city
※ Canal City Hakata Official Website: Canal Aqua Panorama #9 "SPACE INVADERS GROOVY ~ INVADE CANAL CITY ~" ⇒ klik di sini!
※ TAITO: SPACE INVADERS GROOVY Special Website ⇒ klik di sini!
Hari Libur: Buka sepanjang tahun
Waktu Operasional: 10:00 - 21:00
■Official Website: https://canalcity.co.jp/
■Twitter: @Canal_official
■Facebook: @canalcityofficial
■Instagram:@canal_city
※ Canal City Hakata Official Website: Canal Aqua Panorama #9 "SPACE INVADERS GROOVY ~ INVADE CANAL CITY ~" ⇒ klik di sini!
※ TAITO: SPACE INVADERS GROOVY Special Website ⇒ klik di sini!
Artikel Terkait
Link Eksternal
WHAT’S NEW
EDITORS' PICKS
PRESENTS
Semua informasi hadiah asianbeat Present Campaign!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Aoyama Yoshino dan Suzushiro Sayumi!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Okasaki Miho, Kumada Akane, dan MindaRyn!
- ◆ Winner announced! Menangkan Movie "Tensura" official acrylic smartphone stand dan Rimuru eco bag!