- Home
- Artikel Khusus
- Fukuoka Virtual Travel
- Fukutsu City / 福津市
Fukutsu City / 福津市

Nikmati jalan-jalan virtual dengan video dari drone!
*ドローン Oyaji Channel -No Drone, No Life-
"4 Seasons of Fukutsu ~From the sky~ (福津三十六景空撮プロジェクト総集編)" - Video dirilis Desember 2019
"4 Seasons of Fukutsu ~From the sky~ (福津三十六景空撮プロジェクト総集編)" - Video dirilis Desember 2019
Kali ini, Drone Oyaji (lit. Paman Drone) yang tinggal di Kota Fukutsu, Prefektur Fukuoka dan biasa mengambil gambar pemandangan menggunakan drone akan memperkenalkan kekayaan alam serta pemandangan empat musim di Fukutsu Kota Fukutsu berada di pertengahan antara Fukuoka dan Kitakyushu. Area dengan garis pantai sepanjang 22km yang menghadap Laut Genkai yang terkenal dengan pemandangan matahari terbenam ini merupakan kota yang penuh dengan kekayaan alam dan seafood yang lezat! Dalam video ini, kalian bisa menikmati keindahan area Fukuma Kaigan dan Tsuyazaki Kaigan melalui foto yang telah dikumpulkan dengan menggunakan drone. Juga ada berbagai spot bersejarah seperti situs warisan budaya dunia Shinbaru Nuyama Kofun Complex (kofun: kuburan purba, dolmen khas Jepang), area kota tua Tsuyazaki Sengen yang penuh dengan bangunan berdinding putih dengan kisi jendela yang khas, hingga kuil Miyajidake Jinja yang terkenal dengan pemandangan "Hikari no Michi" (lit. jalan cahaya)! Juga ada berbagai spot keren seperti cafe dan surfing shop di mana kalian bisa menikmati pemandangan laut yang indah♪
INFORMATION
- Spot menarik di area sekitar -
WHAT’S NEW
EDITORS' PICKS
PRESENTS
Semua informasi hadiah asianbeat Present Campaign!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Aoyama Yoshino dan Suzushiro Sayumi!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Okasaki Miho, Kumada Akane, dan MindaRyn!
- ◆ Winner announced! Menangkan Movie "Tensura" official acrylic smartphone stand dan Rimuru eco bag!