- Home
- Artikel Khusus
- THIS IS FUKUOKA
- Sightseeing
- Yusentei Koen
Yusentei Koen(1/10)
Previous | Next

Taman yang dibentuk oleh waktu
Yusentei Koen 友泉亭公園 mendapat namanya dari sebuah puisi yang ditulis oleh Kuze Michinatsu, yang berbunyi "世にたへぬ あつさもしらずわき出る 泉を友とむすぶいほりを Yo ni tahenu atsusa mo shirazu wakideru izumi wo tomo to musubu ihori wo (lit.: Apakah tempat ini dibuat untuk menemani mata air yang tidak mengenal panas yang tak tertahankan)." Walaupun terletak hanya 30 menit perjalanan bus dari Tenjin, di tempat ini kalian bisa menemukan tempat berjalan dengan kolam di tengahnya, air terjun, taman lentera, dan juga ruang teh - Taman yang indah ini seolah terisolasi dari dunia modern. Ketika saya memasuki taman ini, saya langsugn terpikir untuk menunjukkan tempat ini kepada orang tua saya!

Saya berjalan di taman ini selama sekitar 30 menit, dan pemandangan di sini sangat memikat. Setelah puas berkeliling, saya masuk ke ruang penerimaan tamu untuk menemui pemimpin Yusentei Koen. Di atas pintu masuk, terdapat tulisan "友泉亭 Yusentei," yang ditulis oleh orang yang sangat terkenal, bernama Kentaro Kaneko, seorang diplomat di jamannya.

Saya menyicipi matcha di ruang penerimaan tamu. Pada awalnya, saya agak sungkan, tapi bagi saya pun (yang bukan penggemar matcha) ternyata rasanya enak, dan saya bisa menikmatinya. Saya juga berbincang dengan pemimpin taman ini, yang menceritakan banyak tentang tempat ini. Saya terkesan ketika mendengar tentang pemandangan Yusentei yang berubah tiap musimnya, dan selalu indah kapanpun kalian berkunjung, tapi musim gugur, ketika dedaunan berubah warna merupakan pemandangan yang paling keren. Jadi, kalau kalian berada di Fukuoka ketika musim gugur, jangan lupa mengunjungi Yusentei Koen.


Saya berjalan di taman ini selama sekitar 30 menit, dan pemandangan di sini sangat memikat. Setelah puas berkeliling, saya masuk ke ruang penerimaan tamu untuk menemui pemimpin Yusentei Koen. Di atas pintu masuk, terdapat tulisan "友泉亭 Yusentei," yang ditulis oleh orang yang sangat terkenal, bernama Kentaro Kaneko, seorang diplomat di jamannya.

Saya menyicipi matcha di ruang penerimaan tamu. Pada awalnya, saya agak sungkan, tapi bagi saya pun (yang bukan penggemar matcha) ternyata rasanya enak, dan saya bisa menikmatinya. Saya juga berbincang dengan pemimpin taman ini, yang menceritakan banyak tentang tempat ini. Saya terkesan ketika mendengar tentang pemandangan Yusentei yang berubah tiap musimnya, dan selalu indah kapanpun kalian berkunjung, tapi musim gugur, ketika dedaunan berubah warna merupakan pemandangan yang paling keren. Jadi, kalau kalian berada di Fukuoka ketika musim gugur, jangan lupa mengunjungi Yusentei Koen.

INFORMATION: Yusentei Park (友泉亭公園)
Waktu Operasional: 9:00 - 17:00
Hari Libur: Setiap Senin (Kalau Senin bertepatan dengan hari libur nasional, hari libur berpindah ke hari berikutnya), dan dari 29 Desember hingga 1 Januari
*N.B.: Akan buka pada 2-5 Januari
Admission: 200 yen (dewasa) / 100 yen (anak-anak)
Menyediakan:
Matcha/kopi (matcha dingin/kopi dingin selama musim panas): 300 yen
Kanbei dorayaki (Dua pancake kecil dengan kacang azuki manis di tengahnya) set: 300 yen
Zenzai (sup kacang azuki manis) set (hanya selama musim dingin): 400 yen
Makanan ikan (untuk ikan koi): 100 yen
Alamat: 1-46 Yusentei, Jyonan-ku, Fukuoka-shi
TEL: 092-711-0415
Official Website: http://www.yusentei.com/
Hari Libur: Setiap Senin (Kalau Senin bertepatan dengan hari libur nasional, hari libur berpindah ke hari berikutnya), dan dari 29 Desember hingga 1 Januari
*N.B.: Akan buka pada 2-5 Januari
Admission: 200 yen (dewasa) / 100 yen (anak-anak)
Menyediakan:
Matcha/kopi (matcha dingin/kopi dingin selama musim panas): 300 yen
Kanbei dorayaki (Dua pancake kecil dengan kacang azuki manis di tengahnya) set: 300 yen
Zenzai (sup kacang azuki manis) set (hanya selama musim dingin): 400 yen
Makanan ikan (untuk ikan koi): 100 yen
Alamat: 1-46 Yusentei, Jyonan-ku, Fukuoka-shi
TEL: 092-711-0415
Official Website: http://www.yusentei.com/
Previous | Next
WHAT’S NEW
EDITORS' PICKS
PRESENTS
Semua informasi hadiah asianbeat Present Campaign!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Aoyama Yoshino dan Suzushiro Sayumi!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Okasaki Miho, Kumada Akane, dan MindaRyn!
- ◆ Winner announced! Menangkan Movie "Tensura" official acrylic smartphone stand dan Rimuru eco bag!