- Home
- Artikel Khusus
- [Artikel Khusus] Fukuoka Manho...
- [Artikel Khusus] Fukuoka Manho...
[Artikel Khusus] Fukuoka Manhole Guide: Wawancara dengan ahli, "Usuge no hige noppo"

Bukan artikel khusus tanpa input dari pakar manhole Jepang, jadi kali ini kita meminta bantuan "Usuge no hige noppo" (jangkung jenggotan yang mulai botak), salah satu anggota website "Nippon Manhole-futa Gakkai" (Asosiasi Tutup Manhole Jepang), untuk menjelaskan karakteristik dan daya tarik dari manhole Fukuoka, dan juga semangat dibalik hobi unik ini.
――Kapan pertamakalinya anda mulai tertarik dengan manhole?
Waktu itu saya sedang di kota Yatsushiro di prefektur Kumamoto untuk mengunjungi Museum Toyo Sekishokan, yang didedikasikan untuk "ishibashi" (jembatan batu) di daerah itu, dan tiba-tiba hujan turun, jadi saya buka payung, dan sambil jalan, saya lihat tutup manhole dengan desain gambar "ishibashi" yang menurut saya sangat indah dan menarik. Itu pertamakalinya saya tertarik dengan manhole.
――Apa yang membuat anda tertarik dengan manhole?
Kalau kalian lihat manhole di daerah dimana kalian tinggal atau daerah sekitar, kalian bisa lihat ternyata desain tutup manhole itu berbeda-beda di tiap daerah, dan ketika kita coba lihat lebih jauh arti dari desainnya, kita bisa bayangkan tiap tutup manhole itu menceritakan cerita tersendiri, dan tanpa saya sadar saya jadi tertarik dengan manhole.
――Apa yang unik dari manhole di Fukuoka?
Sebenarnya tak ada yang berbeda dengan tutup manhole di daerah lain di Jepang, tapi di Jepang sepertinya hanya tutup manhole di kota Koga yang menggambarkan plant pengolahan air limbah yang sebenarnya.(Link: Tutup Manhole Kota Koga)
――Menurut anda, tutup manhole Fukuoka yang mana yang wajib dilihat?
Saya rekomendasikan "tong sake dan wajah setan", tutup manhole berwarna yang bisa ditemukan di Jojima, kota Kurume. Kombinasi yang menarik antara sake yang merupakan produk lokal dan air limbah. I recommend the “sake barrel and demon face” colored manhole cover found in Jojima in Kurume city.(Link: Tutup Manhole Kota Kurume)
――Manhole manakah yang melekat di memori anda?
Di tutup manhole di kota Okawa, prefektur Fukuoka, jumlah orang yang menangani urusan air limbah waktu pembangunan sistem drainase kota itu dilambangkan dengan jumlah ikan "Etsu", ikan lokal yang dapat ditemukan di sekitar sungai Chikugo. Cerita di balik manhole ini sangat menarik, sulit dilupakan.(大川市のマンホールはコチラ)
――Ada berapa manhole berbeda di seluruh Jepang?
Saya tak tahu pastinya, tapi dari desain tutup manhole ada sekitar 3400. Kurang lebih dua kali lipat jumlah kota di Jepang, yaitu 1744. Ini tidak termasuk motif standar tutup manhole, yang jumlahnya tidak diketahui.
――Bagi para calon penggemar manhole, bagaimana cara menikmati manhole?
Manhole memang licin dan tahan gores, dan hanya berdiameter 60cm, tapi hanya dengan melihat sekilas desain tutup manhole kita bisa tahu apa yang terkenal atau menjadi ciri khas daerah itu (tempat terkenal, tempat bersejarah, produk lokal, budaya, sejarah, pemandangan, dll.) jadi ini juga salah satu cara mempelajari suatu daerah dan memperdalam rasa telah menjelajah daerah tersebut. Pergi melihat tempat asli yang digambarkan di tutup manhole juga menarik. Kalau kalian lihat website Asosiasi Tutup Manhole Jepang, kalian bisa lihat bahwa tutup manhole dikelompokkan bukan hanya berdasarkan di kota mana mereka ditemukan, tutup manhole juga dikelompokkan berdasarkan desainnya, jadi kalian bisa lihat manhole-manhole setema dan membandingkan satu dengan lainnya.
――Apakah ada event bertema manhole yang diadakan tiap tahunnya?
Pada "Hari Selokan," yang diadakan 10 September tiap tahun, tiap daerah berbeda di Jepang masing-masing mengadakan pameran desain tutup manhole, kompetisi desain, dan berbagai event lainnya, dan ada juga "Pameran Pengerjaan Selokan" yang diadakan akhir Juli tiap tahunnya. Keterangan lebih lanjut bisa dicari di internet.
――Ada pesan untuk para pembaca?
Selokan merupakan infrastruktur untuk memelihara "pola hidup higienis" yang dimulai 4000 tahun silam di jaman India kuno. Ini merupakan sektor yang seringkali diabaikan orang, jadi saya kagum dengan pemikiran orang-orang yang memikirkan ide mendesain tutup manhole untuk menarik perhatian masyarakat. Ini juga salah satu contoh "budaya Jepang yang mengagumkan" yang tidak ditemukan di negara-negara lainnya. Kalian juga bisa temukan desain menarik hidran dan peralatan saluran air, jadi ini sebenarnya topik yang cukup luas. Saya berharap kalian juga tertarik mengetahui dan menggali lebih dalam dunia manhole.
Waktu itu saya sedang di kota Yatsushiro di prefektur Kumamoto untuk mengunjungi Museum Toyo Sekishokan, yang didedikasikan untuk "ishibashi" (jembatan batu) di daerah itu, dan tiba-tiba hujan turun, jadi saya buka payung, dan sambil jalan, saya lihat tutup manhole dengan desain gambar "ishibashi" yang menurut saya sangat indah dan menarik. Itu pertamakalinya saya tertarik dengan manhole.
――Apa yang membuat anda tertarik dengan manhole?
Kalau kalian lihat manhole di daerah dimana kalian tinggal atau daerah sekitar, kalian bisa lihat ternyata desain tutup manhole itu berbeda-beda di tiap daerah, dan ketika kita coba lihat lebih jauh arti dari desainnya, kita bisa bayangkan tiap tutup manhole itu menceritakan cerita tersendiri, dan tanpa saya sadar saya jadi tertarik dengan manhole.
――Apa yang unik dari manhole di Fukuoka?
Sebenarnya tak ada yang berbeda dengan tutup manhole di daerah lain di Jepang, tapi di Jepang sepertinya hanya tutup manhole di kota Koga yang menggambarkan plant pengolahan air limbah yang sebenarnya.(Link: Tutup Manhole Kota Koga)
――Menurut anda, tutup manhole Fukuoka yang mana yang wajib dilihat?
Saya rekomendasikan "tong sake dan wajah setan", tutup manhole berwarna yang bisa ditemukan di Jojima, kota Kurume. Kombinasi yang menarik antara sake yang merupakan produk lokal dan air limbah. I recommend the “sake barrel and demon face” colored manhole cover found in Jojima in Kurume city.(Link: Tutup Manhole Kota Kurume)
――Manhole manakah yang melekat di memori anda?
Di tutup manhole di kota Okawa, prefektur Fukuoka, jumlah orang yang menangani urusan air limbah waktu pembangunan sistem drainase kota itu dilambangkan dengan jumlah ikan "Etsu", ikan lokal yang dapat ditemukan di sekitar sungai Chikugo. Cerita di balik manhole ini sangat menarik, sulit dilupakan.(大川市のマンホールはコチラ)
――Ada berapa manhole berbeda di seluruh Jepang?
Saya tak tahu pastinya, tapi dari desain tutup manhole ada sekitar 3400. Kurang lebih dua kali lipat jumlah kota di Jepang, yaitu 1744. Ini tidak termasuk motif standar tutup manhole, yang jumlahnya tidak diketahui.
――Bagi para calon penggemar manhole, bagaimana cara menikmati manhole?
Manhole memang licin dan tahan gores, dan hanya berdiameter 60cm, tapi hanya dengan melihat sekilas desain tutup manhole kita bisa tahu apa yang terkenal atau menjadi ciri khas daerah itu (tempat terkenal, tempat bersejarah, produk lokal, budaya, sejarah, pemandangan, dll.) jadi ini juga salah satu cara mempelajari suatu daerah dan memperdalam rasa telah menjelajah daerah tersebut. Pergi melihat tempat asli yang digambarkan di tutup manhole juga menarik. Kalau kalian lihat website Asosiasi Tutup Manhole Jepang, kalian bisa lihat bahwa tutup manhole dikelompokkan bukan hanya berdasarkan di kota mana mereka ditemukan, tutup manhole juga dikelompokkan berdasarkan desainnya, jadi kalian bisa lihat manhole-manhole setema dan membandingkan satu dengan lainnya.
――Apakah ada event bertema manhole yang diadakan tiap tahunnya?
Pada "Hari Selokan," yang diadakan 10 September tiap tahun, tiap daerah berbeda di Jepang masing-masing mengadakan pameran desain tutup manhole, kompetisi desain, dan berbagai event lainnya, dan ada juga "Pameran Pengerjaan Selokan" yang diadakan akhir Juli tiap tahunnya. Keterangan lebih lanjut bisa dicari di internet.
――Ada pesan untuk para pembaca?
Selokan merupakan infrastruktur untuk memelihara "pola hidup higienis" yang dimulai 4000 tahun silam di jaman India kuno. Ini merupakan sektor yang seringkali diabaikan orang, jadi saya kagum dengan pemikiran orang-orang yang memikirkan ide mendesain tutup manhole untuk menarik perhatian masyarakat. Ini juga salah satu contoh "budaya Jepang yang mengagumkan" yang tidak ditemukan di negara-negara lainnya. Kalian juga bisa temukan desain menarik hidran dan peralatan saluran air, jadi ini sebenarnya topik yang cukup luas. Saya berharap kalian juga tertarik mengetahui dan menggali lebih dalam dunia manhole.
Usuge no hige noppo (jangkung jenggotan yang mulai botak) – Profil

Setelah bekerja di sebuah perusahaan selama sekitar 40 tahun, saya memutuskan pensiun setelah merayakan ulang tahun ke-60. Kemudian saya memutuskan untuk melakukan perjalanan mobil 3 bulan, dengan total jarak tempuh 20000 km.
Dulu waktu muda saya perokok aktif, namun satu hari pada Januari 2012, entah kenapa rokok pagi saya tidak enak, saya langsung putuskan untuk berhenti.
Keluarga saya kuat minum, tapi saya tak ada niatan untuk berhenti minum saat ini.
Saya punya banyak waktu luang, tiap hari berasa hari Minggu, jadi saya ingin untuk tetap tertarik dengan berbagai hal. Saya akan lakukan apapun selama itu menarik dan saya akan pergi kemanapun kalau memang menyenangkan.
Saya juga senang membaca, tahun lalu saya selesai membaca tiga jilid "Kojiki" (Catatan sejarah tertua Jepang) dan telah menggambar silsilah lebih dari 250 dewa, mitologi dan kuil yang berhubungan, dalam satu panel besar.(http://tabitoroman.blog.bbiq.jp/blog/KJ1.html)。
Saya punya banyak hobi, seperti traveling, olahraga (akhir-akhir ini golf dan mini-voli dua kali seminggu), dan juga memancing. Saya juga suka komputer. Saya mengumpulkan foto-foto manhole koleksi saya dari prefektur Fukuoka menjadi satu video dan saya upload di youtube. (http://tabitoroman.blog.bbiq.jp/blog/FKK.html). Fotografi tutup manhole merupakan obsesi terbaru saya.
■日本マンホール蓋学会 - Asosiasi Tutup Manhole Jepang (Bahasa Jepang)
http://sky.geocities.jp/usagigasi1f/
WHAT’S NEW
EDITORS' PICKS
PRESENTS
Semua informasi hadiah asianbeat Present Campaign!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Aoyama Yoshino dan Suzushiro Sayumi!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Okasaki Miho, Kumada Akane, dan MindaRyn!
- ◆ Winner announced! Menangkan Movie "Tensura" official acrylic smartphone stand dan Rimuru eco bag!