- Home
- Artikel Khusus
- ♥FUKUOKA UDON - Rekomendasi Ud...
- Udonya Kamawan (宇どんヤ かまわん)
Udonya Kamawan (宇どんヤ かまわん)

Udon izakaya populer di area Haruyoshi

Dalam beberapa tahun terakhir, salah satu yang menjadi sorotan di Fukuoka adalah konsep "udon izakaya," tempat yang menghidangkan udon, yang juga bisa jadi tempat bersantai sambil menikmati minuman beralkohol. Salah satu tempat populer dari genre ini adalah "Udonya Kamawan" yang terletak sekitar 3 menit berjalan kaki dari Fukuoka City Subway Tenjin Minami Station. Pemilik restoran ini pun menceritakan, restoran yang menggunakan bangunan berusia 70 tahun bekas restoran mizutaki yang telah direnovasi ini didirikan dengan inspirasi restoran yang elegan dan punya kemilau khas seperti yang ada di Kyoto. Area lantai 1 didominasi dengan kursi counter dengan beberapa meja yang ada di area dalam, dan lantai 2 dengan area meja yang juga bisa direservasi. Restoran ini menawarkan berbagai layanan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan pengunjung.
Yang istimewa dari udon di restoran ini adalah mie buatan tangan yang dibuat menggunakan gandum produksi area Itoshima (Fukuoka Pref.). Dengan tekstur yang kenyal dan kelembutan yang pas, pengunjung bisa menikmati aroma gandum yang khas ketika menggigit mie dari restoran ini. Tsuyu istimewa mereka dibuat dengan menggunakan bahan-bahan pilihan yang telah diolah dengan sangat teliti. Tidak hanya udon dengan tsuyu hangat, udon dingin dengan tsuyu dingin "hiyakake" pun jadi salah satu rekomendasi saya untuk tempat ini. Selain itu juga ada pilihan menu udon lainnya, seperti "karamiso udon," "tan-tan udon," dan "sujikama udon". Berbagai menu original restoran ini akan membuat kalian ingin kembali berkunjung ke tempat ini. Menu izakaya nya pun tidak kalah menarik, menghadirkan berbagai varian cemilan untuk menemani minum kalian, seperti "goma saba," "hanpen katsu," dan "potato salad." Satu restoran dengan layanan yang sangat lengkap ini akan membuat kunjungan kalian mengesankan!
Yang istimewa dari udon di restoran ini adalah mie buatan tangan yang dibuat menggunakan gandum produksi area Itoshima (Fukuoka Pref.). Dengan tekstur yang kenyal dan kelembutan yang pas, pengunjung bisa menikmati aroma gandum yang khas ketika menggigit mie dari restoran ini. Tsuyu istimewa mereka dibuat dengan menggunakan bahan-bahan pilihan yang telah diolah dengan sangat teliti. Tidak hanya udon dengan tsuyu hangat, udon dingin dengan tsuyu dingin "hiyakake" pun jadi salah satu rekomendasi saya untuk tempat ini. Selain itu juga ada pilihan menu udon lainnya, seperti "karamiso udon," "tan-tan udon," dan "sujikama udon". Berbagai menu original restoran ini akan membuat kalian ingin kembali berkunjung ke tempat ini. Menu izakaya nya pun tidak kalah menarik, menghadirkan berbagai varian cemilan untuk menemani minum kalian, seperti "goma saba," "hanpen katsu," dan "potato salad." Satu restoran dengan layanan yang sangat lengkap ini akan membuat kunjungan kalian mengesankan!







TEXT & PHOTO BY: Yuichiro Yamada
Informasi Toko
Udonya Kamawan / 宇どんヤ かまわん
Alamat: 3-21-30 Haruyoshi, Chuo-ku, Fukuoka-shi, Japan
TEL.: 092-711-9811
Kapasitas: 34
Waktu Operasional: 11:30-3:30 (Last Order), Minggu 17:00-3:30 (Last Order) * sampai stok mie habis
Hari Libur: Tidak tetap
*Dikarenakan meluasnya wabah COVID-19, waktu beroperasi dan jadwal libur dapat berbeda dengan informasi yang dimuat dalam artikel ini
*Informasi per Januari 2021.
WRITER PROFILE

Lahir 1978 di Prefektur Fukuoka. Pada tahun 2003, ia mulai bekerja di produksi editorial yang ada di dalam kota Fukuoka, dan memulai karir sebagai penulis. Ia terlibat dalam berbagai majalah informasi dan majalah bertema terkait kuliner yang dirilis dari Fukuoka sebagai penulis. Pada Agustus 2012, ia mendirikan "KIJI." Ia pun mulai aktif sebagai penulis bertema mie. Pada tahun yang sama, ia mendirikan website, dan merilis seri liputan tentang mie yang disantapnya sehari-hari dalam web magazine "Sono Ippai ga Tabetakute. (lit.: Semangkuk ramen yang ingin saya santap)"
Telah mempublikasi buku budaya udon dari Fukuoka yang pertama di Fukuoka berjudul "Udon no Hanashi Fukuoka" pada Juli 2015, dan buku rekomendasi mie (udon, ramen, champon, dll.) untuk area dalam kota Fukuoka berjudul "Noodle Writer Hizou no Ippai Fukuoka" pada Maret 2019. Dengan motto "Ichi Nichi Ichi Men (Satu mie setiap hari)," ia terus mencari mie yang lezat, baik di dalam maupun di luar Jepang. Saat ini mendapat banyak perhatian dari kalangan penggemar mie.
■ Website Terkait
・KIJI: http://ii-kiji.com/
・Web magazine "Sono Ippai ga Tabetakute": http://ii-kiji.com/sonoippai
・Aplikasi "KIJI NOODLE SEARCH": http://ii-kiji.com/app
WHAT’S NEW
EDITORS' PICKS
PRESENTS
Semua informasi hadiah asianbeat Present Campaign!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Aoyama Yoshino dan Suzushiro Sayumi!
- ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Okasaki Miho, Kumada Akane, dan MindaRyn!
- ◆ Winner announced! Menangkan Movie "Tensura" official acrylic smartphone stand dan Rimuru eco bag!