icon Pengendalian penyakit menular Novel COVID-19 diberlakukan di setiap daerah.
Untuk info terkait event dan status operasional toko, silahkan cek official website yang bersangkutan.

asianbeat Website pop-culture multilingual

  • facebook
  • twitter
  • Instagram

Interview Now - 松山洋 (Matsuyama Hiroshi) & Yoann Gueritot -(2/2)

  |  Next
Matsuyama Hiroshi & Yoann Gueritot

Musik juga diberi perhatian lebih! Coba dengarkan lagu paduan suara versi bahasa Jepang dan Prancis di game ini♪

Fuga: Melodies of Steel
ab: Soal musik di game ini, apa yang menjadi perhatian Anda?

Yoann: Sejak kecil, yang menjadi titik berat game RPG bagi saya adalah musiknya, jadi untuk game ini saya lumayan keras kepala soal musik. Sebagai insert songs, ada dua lagu paduan suara, satu yang bernuansa ceria dan satu yang kelam.

Matsuyama: Musiknya kami sesuaikan dengan worldview game ini secara keseluruhan, dan untuk voice-nya ada pilihan bahaja Jepang dan Prancis. Untuk lagu paduan suara versi bahasa Prancis, recording-nya dilakukan di sebuah sekolah musik di Prancis via kenalan Yoann. Saya rasa lagunya apik baik dalam bahasa Jepang maupun Prancis, jadi cobalah dengar keduanya!
Yoann Gueritot
Matsuyama Hiroshi
ab: Seperti apa cara menikmati game ini bagi player pemula dan veteran?

Matsuyama: Di game ini, jalur yang ada dibagi menjadi "aman," "normal," dan "bahaya." Bagi player pemula, ambillah jalur "aman." Untuk player yang merasa jago, silakan ambil jalur "bahaya." Tapi, jalur bahaya itu benar-benar berbahaya! Oleh Yoann didesain seperti itu! Terlebih lagi, suara misterius yang terdengar dari sistem radio tank rakasasa Taranis akan menghasut player, "Kalau begini terus kita akan habis. Tak ada jalan lain selain memakai Soul Cannon..." Jangan kalah dengan hasutan itu! Jangan pakai Soul Canon! Harus tahan diri!

Yoann: Ending game ini didesai untuk membuat player merasa "Untung saya tidak menggunakan Soul Cannon..." begitu (hahaha). Walau game ini adalah RPG yang berkutat pada dilema, pada dasarnya game ini tidak keluar dari tema awal yang menggambarkan harapan dan keputusasaan yang dihadapi anak-anak.
Fuga: Melodies of Steel
Fuga: Melodies of Steel
ab: Wah, jadi tidak sabar menunggu rilis berikutnya dari proyek "Trilogy of Vengenace" (lit. cerita balas dendam dalam tiga babak), "Tokyo Hyakkimon" (Tokyo Ogre Gate) dan "CECILE" nih! Terakhir, tolong berikan pesan Anda untuk para pembaca asianbeat!

Yoann: Kedua titel itu akan rilis sesuai gilirannya, jadi untuk sekarang silakan nikmati "Fuga: Melodies of Steel"! Game ini adalah karya pertama (dari proyek tiga bagian tersebut) yang kami buat dengan penuh cinta. Saya berharap kalian semua bisa menikmatinya, dan game ini dapat ters menggema di hati kalian.

Matsuyama: Mungkin kalian merasa komentar yang ada di media sosial tidak akan sampai ke pihak developer. Tidak, kami membaca semua komentar yang masuk! Komentar berisi pujian kami share ke seluruh internal perusahaan dan jadi kabahagiaan bersama, sedangkan kritik seperti "Bagian ini tidak bagus..." kami jadikan pegangan untuk ke depan. Semua sampai ke kami, jadi silakan komentar apa saja! Kebijakan CC2 membolehkan streaming (playthrough) game Fuga sampai bagian ending. Dari itu, tolong bantu sebarl luaskan game ini, ya. Aksi para player adalah sumber kekuatan bagi kami, dan ke depannya kami akan terus berusaha!
Di channel YouTube CC2, ada video komik yang menceritakan prolog dari game ini, dengan judul Hajimari no Hi (lit. Hari permulaan), serta spin-off yang yang bertajuk G senjo no Fuga (lit. Fuga on the G String), yang direncanakan akan berjumlah 25 episode♪ Cek informasi terbaruya di laman resmi serta channel YouTube-nya ya!

INFORMASI

"Fuga: Melodies of Steel"
- Platforms: PlayStation®4, PlayStation®5, Nintendo Switch, Steam, Epic Games Store, Xbox One, Xbox Series X|S
- Languages: Japanese, English, French, Spanish, Italian, Traditional Chinese, Simplified Chinese (Korean and German translations are planned for November 2021)
- Player: 1
- Official Website (Japanese / English): https://www.cc2.co.jp/fuga/en/
- Twitter: @Fuga_CC2_en

CyberConnect2 Co., Ltd.
- Official Website: https://www.cc2.co.jp/
- Matsuyama Hiroshi CEO Twitter:@PIROSHI_CC2
- Facebook: @CyberConnect2.EN
- Instagram: @cyberconnect2
- YouTube: @cc2channel
©CyberConnect2 Co., Ltd.

Artikel Terkait

Featured: ”.hack//The Movie”
  |  Next

WHAT’S NEW

EDITORS' PICKS

  • This is Fukuoka
  • Interview Now
  • WFS
  • オタクマップ
  • HOT SPOTS

PRESENTS

Semua informasi hadiah asianbeat Present Campaign!
  • Okasaki Miho, Kumada Akane, MindaRyn
  • ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Aoyama Yoshino dan Suzushiro Sayumi!
  • Okasaki Miho, Kumada Akane, MindaRyn
  • ◆ Winner announced! Menangkankartu yang telah ditandatangani oleh Okasaki Miho, Kumada Akane, dan MindaRyn!
  •  That Time I Got Reincarnated as a Slime the Movie Guren no Kizuna-hen
  • ◆ Winner announced! Menangkan Movie "Tensura" official acrylic smartphone stand dan Rimuru eco bag!